Cara Print Dokumen Langsung dari Android Melalui Kabel USB

Deewidiarsana.web.id - Cara print dan mencetak dokumen file di android. Ditengah kesibukan dengan banyaknya aktifitas-aktifitas yang kita lakukan di setiap harinya memang membuat kita selalu berpikir untuk menemukan cara baru lebih cepat dan instan di dalam melakukan aktifitas tersebut. Tentu saja hal ini dapat membuat kita semakin bisa menghemat waktu dan tenaga apalagi jika banyaknya hasil dari pekerjaan yang kita lakuakan tentunya hal tersebut akan membuat pekerjaan yang kita lakukan lebih terlihat profesional dan tetap baik.

Bagi kamu yang memiliki banyak aktifitas atau mempunyai pekerjaan yang berhubungan dengan kertas seperti misalnya saja mencetak laporan, file dan dokumen pastinya disetiap harinya kamu akan melakukan print dan mencetak hingga ratusan bahkan ribuan halaman dari apa yang sudah kamu kerjakan melalui laptop maupun pc. Nah oleh karena itu file dan berkas kamu tersebut harus kamu simpan di dalam penyimpanan komputer agar lebih aman. Selain itu kamu juga bisa menyimpan file yang akan dicetak di smartphone atau tablet android kamu agar lebih mudah untuk di akses.

Berkaitan dengan mengakses file dokumen kemudia mencetak atau print file. Tahukah kamu kalau dokomen atau file yang ada pada smartphone anroid bisa kita print langsung melalui kabel usb? Nah bagi kamu yang tidak tahu, hal ini nyata lo kalian bisa cetak dan print langsung di android menggunakan kabel usb namun harus menginstall aplikasi dari pihak ketiga agar smartphone kita bisa mencetak file dengan lancar dan baik. Mencetak file di android secara langsung juga boleh dilakukan menggunakan metode wifi loh sobat.

Sebenarnya ada banyak sekali aplikasi-aplikasi yang menyediakan layanan print dan cetak secara langsung contohnya saja aplikasi google cloud print. Tetapi disini saya akan memfokuskan bagaimana cara print  file langsung dari android menggunakan kabel usb.

Aplikasi ini dinamakan StarPrint, just Print! Aplikasi print untuk Smartphone dan Tablet Android ini bisa kita gunakan untuk mencetak file dokumen text, csv, PDF, PS, rtf, Ms Office, Open Office, file hiburan dan halaman website secara langsung dari gadget tab Android dengan hanya menggunakan alat yakni kabel USB, Bluetooth maupun WiFi. Aplikasi sudah suppor lebih dari 3000 model printer loh sobat seperti misalnya saja printer merk Canon, Epson, HP, Samsung, Brother, Kodak, Dell, Lexmark.
Cara Print Dokumen Langsung dari Android Melalui Kabel USB
Kamu bisa dapatkan aplikasi ini secara gratis, kamu  juga bisa print kontak, kalender maupun instagram. Selain itu aplikasi ini juga dapat mencetak file lain secara gratis tetapi akan ada watermark dari StarPrint pada setiap dokumen yang kamu cetak.

Cara Print File PDF, Office dan Foto di Android atau Tab Android

  1. Silahkan anda install atau Pasang aplikasi StarPrint dari play store lalu install di tablet atau smartphone Android.
  2. Setelah itu hubungkan printer dengan Android menggunakan kabel USB.
  3. Kemduian Buka apliksi tersebut lalu cari file atau dokumen yang ingin dicetak.
  4. Setelah file dipilih, tap tombol OK.
  5. Pada bagian Print Preview gulirkan ke bawah. Pilih pada copies berapa file yang ingin dicetak
  6. dengan menekan tombol ‐ dan + kemudian tap tombol Print.
  7. Terakhir pilih atau tap nama printer yang terbaca oleh aplikasi ini dan tunggu hingga proses
  8. mencetak selesai.
Nah demikianlah tentang artikel bagaimana cara cetak langsung dari android dengan menggunakan kabel usb semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Print Dokumen Langsung dari Android Melalui Kabel USB"

Posting Komentar